Pemeriksaan PET-CT Scan di Indonesia

Beberapa bulan lalu saat mengantar ibu saya kontrol ke dokter langganannya, saya dan ayah saya dikejutkan dengan kebingungan dokter tentang keadaan ibu saya, sudah check up macem macem hasilnya baik, tapi dari hasil tes darah, nilai ca 153 dan cea nya masih tinggi. Dalam kebingungan itu, sang dokter yang simpatik itu menelpon seniornya, dan disarankan oleh seniornya bahwa ibu saya sebaiknya menjalani pemeriksaan PET-CT Scan. Wah apa itu? saya dan ayah saya belum terbayang apa itu. Ternyata alat PET-CT itu hanya ada satu di Indonesia dan adanya di RS Gading Pluit Jakarta. Sebelum ada di RS Gading Pluit, orang orang Indonesia periksa PET-CT Scan di Singapore, Korea, atau di negara lainnya.

Sepuluh hari lalu, akhirnya ibu saya melakukan pemeriksaan PET-CT Scan di RS Gading Pluit, dan tiga hari kemudian hasilnya dikirim ke rumah di Semarang. Pemeriksaan itu membuat tanda tanya dokter terjawab sudah, karena memang hasilnya amat sangat detil.

Untuk anda yang membutuhkan pemeriksaan PET-CT Scan, bisa langsung menghubungi ke : Bagian Cyclotron & PET-CT Center RS Gading Pluit Kelapa Gading Jakarta.

Hal hal yang perlu anda persiapkan sebelum mendaftar ke bagian cyclotron & PET-CT Scan RS Gading Pluit :

1. Pastikan anda sudah mendapat surat rujukan dari dokter yang mengirim anda

2. Kumpulkan pemeriksaan terdahulu  yang pernah dilakukan untuk mendukung data saat dilakukan wawancara

3. Persiapkan biaya yang dibutuhkan

Semoga bermanfaat.

23 thoughts on “Pemeriksaan PET-CT Scan di Indonesia

  1. wahyuu says:

    aku tingal di malaysia,SEKARANG AQ NGIDAP KANKER LYMPHOMA DAN 2 BULAN LAGI GUE MAU PET SCAN.DI MALAYSIA BIAYA NGAK BEGITU MAHAL JIKA DI BANDINGKAN DI SINGAPORE/INDONESIA,APALAGI KALO BUAT DI KERAJAAN.MALAYSIA BAIK JUGA.MESKIPUN AKU BUKAN WARGA NEGARA SEMUA DISCARSGES SEPERTI WARGA NEGARA.KATANYA KARNA INDONESIA MALAYSIA ADALAH KAWAN.DAN ADA SATU LAGIPESAKIT DARI BATAM KATANYA DISINI LAGI MURAH

      • mevira says:

        Biayanya Rm1000kalo d krusin ngak sampek 3 juta.aq udah jalani 2 kali
        Hasilnya lebih akurat bila d bandingin dgn ct scan/MRI

      • zul saja says:

        Istri saya, seminggu yg lalu menjalani PET CT scan di Putra Jaya Hospital. Biaya RM1000.
        Sebulan sebelumnya operasi neuroendocrine tumor pankreas, di Selayang Hospital.
        PET CT scan diperlukan untuk melacak apakah sel tumor sudah tersebar di jaringan/organ lain.
        Untuk pemeriksaan PET CT scan, harus ada janji terlebih dahulu, karena daftar antrinya cukup panjang.
        Ini kira2 perjalanan yg harus ditempuh:
        1. Tanjung Balai Karimun – Kukup dgn Ferry, ticket Rp.200.000 (pp) + Rp. 30.000 (tax), 1 jam perjalanan
        2. Kukup – Pontian, dgn taxi RM5 (perorang), 20 menit perjalanan
        3. Pontian – Kuala Lumpur, dgn Bis, RM26 (perorang), 5 jam perjalanan
        4. Hotel di Kuala Lumpur, berkisar RM65 – 95.

    • nitze says:

      dulu ibu saya ca mamae, lalu metas ke tulang belakang, tapi sekarang sudah menghadap Illahi mbak… semoga ibunya cepat sembuh ya mbak. amin

  2. share says:

    benar kah pet scan di malaysia cuma 1000 rm ???dmn??
    ibu saya dulu pernahdi sg tp mahal 2200 sgd.. tlng info dunk, di malaysia dimana nya?
    thanks

  3. Dickykuo says:

    Dear,
    Tanggal 20-Sept-12 kemarin saya membawa ayah ke Kuala Lumpur untuk melakukan PET/Scan di alamat
    107-109 Jalan Maarof, Bangsar
    59000 Kuala Lumpur
    Telp 603-21411373
    atau http://www.austaleuro.com

    Biaya PET/SCAN utk pertama kali Rm 2.000 (Rp 6.200.000)
    untuk ke-2 kali atau seterusnya RM 1.300 (Rp 3.900.000)

    waktu itu kesana jam 9 pagi langsung daftar, jam 10 udah mulai masuk ruangan Scan. Jam 12 siang hasil udah keluar berupa 1 buku berwarna biru yg isinya penjelasan dan gambar hasil PET/Scan berwarna. Penanganan disana cepat sekali.
    setalah hasil didapat kami pulang ke Sarawak Kuching utk dilakukan RADIO theraphy di RS umum HOSPITAL SARAWAK dengan rincian 20x sinar = Rm 3000 (Rp 9.300.000).

    ayah saya akan ke Kuala Lumpur tanggal 10-Dec-2012 nanti buat mengulang kembali PET/SCAN nya ditempat tsb yg akan dikenakan biaya Rm 1.300.

    Demikian infonya. semoga membantu

  4. Zenit says:

    Alhamdulillah sekarang di Indonesia sudah ada di beberapa RS, semoga penanganan terhadap kanker ke depannya bisa lebih baik shg harapan kesembuhan meningkat. amin

  5. hendayani says:

    UNTUK MELACAK SAMPAI DIMANA N SEBERAPA KANKERNYA PAKAI PETSCAN HARGANYA CUKUP MAHAL, SMOGA UNTUK KEDEPANNYA PETSCAN BISA DILAKUKAN DISEMUA RUMAH SAKIT BESAR, JADI NGGAK PERLI KESANA KEMARI

Leave a reply to nitze Cancel reply